Menyambut hari hari besar umat Nasrani, yakni hari Natal skuad PSPS diliburkan dari latihan rutin selama dua hari. Libur dilakukan pada tanggal 25 dan 26 Desember nanti.
Libur latihan ini merupakan arahan dari pelatih kepala PSPS Mundari Karya yang hingga saat ini masih berada di Jakarta. Jajaran asisten pelatih PSPS pun akan meliburkan latihan tersebut.
"Kita akan libur latihan tanggal 26 dan 26 nanti. Ini untuk menghargai hari raya Natal. Ini arahan dari Coach Mundari," kata asisten pelatih PSPS Agus Rianto pada Tribun, Jumat (23/12).
sumber pekanbaru.tribunnews.com http://bit.ly/suieHg
Setelah itu, latihan akan kembali berjalan seperti biasanya, yakni sekali dalam sehari. Pihak PSPS memang akan terus mempersiapkan diri mengingat laga menjamu Persisam Samarinda bakal dimajukan.
Sebelumnya laga dijadwalkan tanggal 5 Januari, dimajukan menjadi tanggal 3 Januari 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar